The Aliens

Yohanes 15:18-16:4

Pertanyaan yang mungkin timbul: mengapa Tuhan tidak langsung membawa setiap orang yang percaya ke dalam Kerajaan Sorga? Mengapa Tuhan tetap membiarkan orang percaya untuk tinggal di dunia ini, yang jelas-jelas membenci dan selalu berusaha mempengaruhi orang percaya dengan tata nilainya yang bertentangan dengan Tuhan?

Setelah menjelaskan relasi murid-murid dengan Diri-Nya, Tuhan Yesus menjelaskan relasi mereka dengan dunia.
(1) Murid-murid bukan menjadi bagian dari dunia–tidak dimiliki oleh dunia. Tuhan Yesus sudah memilih murid-murid untuk keluar dari dunia.
(2) Karena itu, dunia akan membenci murid-murid–sama seperti dunia membenci Tuhan Yesus. Dunia membenci Tuhan Yesus, dunia membenci Bapa. Kebencian yang tanpa alasan–semata-mata karena murid-murid bukan bagian dari dunia.
(3) Sikap yang harus dimiliki murid-murid: tidak perlu heran kalau dunia membenci mereka, tetap teguh dan tidak menjadi sesat ketika dunia menganiaya mereka.
(4) Murid-murid harus terus bersaksi tentang Tuhan Yesus kepada dunia yang membenci mereka.

Dunia tidak akan menerima orang percaya. Dunia pada dasarnya membenci orang percaya. Jangan berusaha diterima oleh dunia, atau menyenangkan dunia, supaya tidak dibenci oleh dunia. Kalau hidup baik dan mengasihi, itu bukan karena ingin membuat dunia menerima dan berhenti membenci. Hidup baik dan mengasihi itu untuk bersaksi tentang Tuhan Yesus.

Views: 7

This entry was posted in Perjanjian Baru, Refleksi, Yohanes. Bookmark the permalink.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *